Melkiades Laka Lena
KUPANG, mediantt.com – Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi NTT, Kamis (7/12), menggelar Konsolidasi Pemenangan Pilpres, di Milenium Ballroom Kupang. Seluruh kekuatan politik di Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan menyatukan kekuatan dan soliditas untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Nusa Tenggara Timur.
Kepada Wartawan, Rabu (6/12) malam, Ketua TKD Prabowo-Gibran NTT, Melki Laka Lena, mengatakan, pertemuan ini merupakan hasil arahan dari Tim Kampanye Nasional (TKN) untuk memastikan konsolidasi tingkat provinsi dan strategi pemenangan yang optimal.
“Kami ingin mensolidkan kekuatan partai Indonesia Maju di NTT dan relawan yang mendukung Prabowo-Gibran. Target kita sangat ambisius, dengan harapan meraih minimal 60 persen hingga maksimal 80 persen dukungan dalam pilpres kali ini,” ujar Melki Laka Lena kepada wartawan.
Menurut Ketua Golkar NTT ini, dalam pertemuan tersebut, rencana strategis dan evaluasi kinerja politik akan menjadi fokus utama, terutama soal pentingnya menyatukan semua kekuatan dari partai-partai dalam Koalisi Indonesia Maju, termasuk relawan di seluruh NTT, untuk mencapai target kemenangan yang diinginkan.
“Pertemuan konsolidasi ini sangat penting untuk menyatukan semua kekuatan, baik dari partai-partai di Koalisi Indonesia Maju, caleg tingkat kabupaten/kota, provinsi, dan pusat, hingga seluruh relawan di provinsi dan tingkat 2,” tambahnya.
Melki Laka Lena juga menyoroti kekuatan tambahan dari figur Prabowo dan Gibran yang dianggap luar biasa kuat, menjadi daya dobrak yang signifikan di tengah persaingan politik yang ketat.
Harapannya, lanjut dia, dukungan yang diperoleh Prabowo-Gibran dapat terdistribusi merata pada seluruh partai politik di NTT. “Dengan agenda strategis ini, partai-partai dalam Koalisi Indonesia Maju berharap dapat memaksimalkan potensi dukungan untuk Prabowo-Gibran, menjadikan pertemuan konsolidasi sebagai langkah awal menuju sukses dalam Pemilu 2024,” tutupnya. (*/jdz)