Jeriko-Adinda Bakal Alokasikan Rp 5 Miliar untuk Tiap Kelurahan

oleh -33 Dilihat

Simpatisan menyambut Jeriko-Adinda di arena Deklarasi Alun-alun Kota Kupang.

KUPANG, mediantt.com – Pasangan calon walikota dan wakil walikota, Jefri Riwu Kore dan Lusia Adinda Lebu Raya, telah menggelar Deklarasi sebelum mendaftar ke KPU Kota Kupang, Selasa (27/8/2024).

Dalam orasi politiknya di hadapan ribuan simpatisan dan pendukung, Cawawali Lusia Adinda berkata, jika dipercayakan untuk melanjutkan perubahan di Kota Kupang, maka paket ini akan mengalokasikan dana Rp 5 miliar untuk setiap kelurahan.

Adinda mengaku bersama Jeriko akan memperioritaskan infrastruktur pembangunan di setiap kelurahan dengan bantuan berupa Rp 5 miliar setiap kelurahan.

“Kita akan berikan bantuan berupa Rp 5 milliar ke setiap kelurahan,” ujar Adinda, disambut gemuru tepuk tangan massa yang hadir. “Kita Gasss setiap kelurahan dapat bantuan Rp 5 milliar,” tegasnya lagi.

Jeriko menambahkan, dana Rp 5 milliar itu akan diberikan kepada masing-masing kelurahan di Kota Kupang, bukan berupa uang tapi dalam bentuk bantuan infastruktur.

“Setiap kelurahan akan di berikan bantuan Rp 5 milliar, bukan berupa uang tapi bantuan infastruktur pembanguan,” tegas mantan Walikota Kupang ini.

Selain itu, Jeriko juga memastikan akan melanjutkan program bedah rumah bagi warga yang kurang mampu. “Kami hadir untuk melayani warga Kota Kupang, terutama wwega yang kurang beruntung atau kurang mampu,” katanya.

Jeriko juga menepis sejumlah isue tak sedap yang selalu dilakukan lawan politik terhadapnya. Antara lain, tentang dugaan kas daerah kosong, tenaga PPPK, tunjangan ASN, dll. “Kita kerja untuk rakyat tanpa ada korupsi. Saya ajak bapa mama baaudara semua, mari bersatu melanjutkan perubahan di Kota Kupang,” tegas Jeriko.

Usai deklarasi, Jeriko-Adinda bersama partai koalisi dan dihantar massa, langsung bergerak ke KPU Kota Kupang untuk melakukan pendaftaran. Pasangan ini yang pertama melakukan pendaftatan di KPU Kota Kupang. (jdz)