Luncurkan Meja Rakyat dan Sekber Ayo Bangun NTT, Melki-Johni Siap Terima Aduan Masyarakat

oleh -115 Dilihat

KUPANG, mediantt.com – Gubernur Melki Laka Lena dan Wakil Gubernur Johni Asadoma, bertekad memberikan pelayanan publik yang nyata. Karena itu, ada inovasi baru sebagai langkah konkret melibatkan partisipasi publik dalam membangun sesuai ajakan Ayo Bangun NTT.

Inovasi terbaru dari Gubernur NTT Melki Laka Lena dan Wagub Johni Asadoma, adalah peluncuran “Meja Rakyat dan Sekretariat Bersama Ayo Bangun NTT”. Ini sebagai upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih modern, efektif, dan responsif.

“Meja Rakyat ini hadir untuk memastikan bahwa pemerintah selalu siap melayani masyarakat dengan cepat dan tepat. Artinya, kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat NTT mendapatkan pelayanan yang maksimal. Melalui Meja Rakyat, setiap laporan, pengaduan, atau aspirasi akan ditangani dengan cepat dan tepat. Kami melibatkan berbagai pihak, termasuk rumah sakit, pihak kepolisian, dan jajaran pemerintah untuk merespon kebutuhan masyarakat dengan sigap,” jelas Gubernur Melki dalam sambutannya saat melaunching Meja Rakyat dan Sekber AYo Bangun NTT, Jumat (14/3).

Gubernur menegaskan, Meja Rakyat akan menjadi wadah diskusi terbuka bagi masyarakat untuk menyampaikan kritik, saran, dan pengaduan.

“Kami mengundang semua pihak, baik yang berada di NTT maupun di luar NTT, termasuk bupati, camat, hingga kepala desa, untuk berkolaborasi membangun NTT yang lebih maju. Kami percaya bahwa diaspora NTT yang selama ini potensinya belum dimaksimalkan, bisa menjadi kekuatan besar untuk kemajuan daerah ini,” tegasnya lagi.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) NTT, Frederik C. P. Koenunu, menjelaskan, Meja Rakyat akan menyediakan dua saluran utama untuk menampung pengaduan masyarakat.

“Pertama, masyarakat bisa datang langsung ke layanan Meja Rakyat yang tersedia di kantor Pemprov NTT. Kedua, kami membuka layanan pengaduan secara online melalui WhatsApp yang akan dipublikasikan kepada masyarakat luas,” jelas Frederik.

Seluruh laporan yang masuk akan diterima oleh tim khusus dan ditindaklanjuti secara profesional dan transparan.

“Kami berharap layanan ini benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menyampaikan berbagai keluhan atau kebutuhan mereka,” harap Frederik.

Gubernur Melki juga mengajak semua pihak untuk bergandengan tangan demi mewujudkan NTT yang maju, sehat, dan sejahtera.

“Pembangunan di NTT adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan Meja Rakyat, kami ingin memastikan bahwa setiap suara masyarakat didengar dan ditindaklanjuti dengan cepat,” tegasnya.

Dia menambahkan, inovasi ini diharapkan menjadi langkah nyata untuk menghadirkan pelayanan publik yang lebih baik serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam membangun NTT yang lebih berdaya saing. (*/jdz)