Warga Naimata Deklarasi Siap Menangkan Jonas-Alo di Pilkada Kota Kupang

oleh -27 Dilihat

Tokoh masyarakat di Kelurahan Naimata ketika mendeklarasikan dukungan untuk memilih dan memenangkan Jonas-Alo.

NAIMATA, mediantt.com – Warga Kelurahan Naimata, Kecamatan Maulafa-Kota Kupang mendeklarasikan dukungannya untuk pasangan calon walikota-wakil walkota Kupang, Jonas Salean, SH, M. Si-Sukardan Aloysius, SH, MH.

Dukungan warga itu disampaikan Ketika Pasangan Jonas-Alo melakukan tatap muka dengan warga Kelurahan Naimata, Kamis (19/9) malam, di RT 06.

Disaksikan media ini, ratusan warga telah menanti kedatangan Paket Jonas-Alo sejak pukul 17. 00 Wita. Karena cuaca yang kurang bersahabat, paket dengan tagline “Sejahtera untuk Semua” ini baru datang sekitar pukul 19. 00 Wita. Meski demikiaan, warga tetap menanti kedatangan Jonas Salean-Alo Sukardan di tengah hujan deras.

Dalam pertemuan tersebut, calon walikota Kupang Jonas Salean memaparkan sejumlah program pro rakyat. Program-program yang ditawarkan tersebut merupakan program yang pernah dijalankan ketika ia menjabat sebagai walikota Kupang tahun 2012-2017.

Selain itu, terdapat sejumlah program baru seperti air bersih, peningakatan biaya operasional bagi para RT, RW dan Kader Posyandu. Juga, program peningkatan fungsi dan peran para Ketua RT dan pemberian fasilitas kendaraan roda empat bagi para lurah di Kota Kupang.

Warga Kelurahan Naimata mengaku senang dengan berbagai program pro rakyat yang ditawarkan pasangan Jonas-Alo, terutama program pemberian Raskin Gratis bagi keluarga kurang mampu yang dalam lima tahun terakhir ini tidak dinikmati oleh warga. Mereka juga senang karena pernah diberikan Raskin ke-13 tahun 2012-2017 dan nanti akan dikembalikan oleh pasangan Jonas-Alo.

Di akhir pertemuan tersebut, para tokoh Masyarakat, tokoh pemuda, manileo se-Kelurahan Naimata mendeklarasikan dukungan dan siap memenangkan pasangan Jonas-Alo dalam Pilkada 27 November 2024.

Dukungan untuk Paket Sahabat menurut salah satu tokoh masyarakat, bukan karena kesamaan suku, agama maupun bukan karena keluarga, namun semata-mata karena program yang ditawarkan sangat menyentuh kebutuhan masyarakat Kota Kupang saat ini.

“Kami semua sepakat untuk mendukung Pak Jonas Salean-Sukardan Aloysius. Kami mendukung bukan karena persamaan suku, bukan karena keluarga tapi karena program. Program Pak Jonas cukup jitu bagi masyarakat Kota Kupang. Kami tegaskan lagi bahwa kami pilih Pak Jonas bukan karena suku, bukan karena keluarga tapi karena programnya sangat menyentuh masyarakat Kota Kupang,” tegasnya dan disambut tepuk tangan sekitar 200-san warga yang hadir.

Calon walikota Kupang, Jonas Salean menyampaikan terima kasih kepada warga Kelurahan Naimata yang telah mendukung dirinya bersama Aloysius Sukardan. “Kita berterima kasih kepada masyarakat Naimata atas dukungan ini. Saya bersama Pak Alo pasti akan memperhatikan keluhan warga di sini dan kita akan penuhi keinginan warga terutama menyangkut Raskin Gratis, pengobatan gratis dan program lainnya,” terang mantan Ketua Komisi III DPRD NTT ini. (*/jdz)