Warga NTT Diminta Waspada Dampak Hujan Lebat

oleh -15 Dilihat

KUPANG — Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kupang mengingatkan masyarakat di Nusa Tenggara Timur untuk tetap mewaspadai hujan lebat dengan intensitas sedang hingga tinggi atau curah hujan 50-150 milimeter untuk beberapa hari mendatang.

“Dalam beberapa hari ini, hujan deras masih berpeluang terjadi dengan intensitas curah hujan sedang hingga tinggi dan berdampak terhadap bencana banjir dan tanah longsor sehingga perlu diwaspadai,” kata petugas Stasiun Meteorologi El Tari Kupang, Wahyu, Minggu (8/3/2015).

Ia mengatakan, hujan lebat saat ini selain terjadi karena memang NTT sedang berada pada puncak musim hujan, juga akibat tekanan rendah (1006 hPa) di perairan NTT dan Australia.

Akibat tekanan rendah itu, katanya, saat ini sebagian besar daerah di NTT seperti Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Rote Ndao, Sabu Raijua, dan seluruh Pulau Timor bahkan Flores dan Sumba dilanda hujan berintesitas ringan hingga sedang dan berlangsung terus-menerus.

Untuk wilayah NTT, masyarakat di daerah-daerah rawan tanah longsor dan banjir seperti di bagian barat Pulau Timor dan bagian tengah dan barat Pulau Flores agar lebih berwaspada karena diperkirakan akan terjadi bencana alam yang berpotensi mengganggu dan bahkan mengancam jiwa.

Dia mengatakan, setiap informasi tentang perkembangan cuaca selalu disampaikan kepada pemerintah daerah, untuk selalu siap dan siaga mencegah dan menangani setiap potensi bencana banjir dan tanah longsor.

Hujan yang terus menerus melanda wilayah itu dalam beberapa hari terakhir ini, ikut menganggu aktivitas penerbangan antarpulau di NTT.

Sejumlah penerbangan harus menunda penerbangan hingga berjam-jam karena hujan disertai kabut yang menutupi langit-langit wilayah itu.

Airport Duty Manager Angkasa Pura I Bandara El Tari Kupang, Gabriel Keraf, secara terpisah mengakui ada penundaan penerbangan ke beberapa daerah di NTT tetapi tidak ada pembatalan penerbangan. (ant)

Foto : Ilustrasi banjir.    

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *